Google Chrome

Pengertian: Google Chrome merupakan browser web lintas platform yang dikembangkan oleh Google. Secara umum, Google Chrome dapat dikatakan sebagai salah satu aplikasi browser yang paling banyak digunakan oleh pengguna Internet saat ini.

Kelebihan:  

1. Tampilan Modern. Chrome menghadirkan tata letak yang sederhana namun terasa modern. Hal ini diterapkan supaya tidak membingungkan pengguna dalam mengoperasikan Google Chrome.

2. Performa Cepat. Saat ini terdapat banyak sekali situs web yang dapat memperlambat lajunya browser. Namun dengan Chrome, dapat memprosesnya secara efisien dan menampilkan halaman kompleks dengan cepat, menghemat waktu, menjaga sesi internet dan responsif.

3. Aman dan Nyaman. Di dalam Chrome, pengguna akan diberikan perlindungan ekstra aman. Misalnya dengan mengaktifkan fitur “Safe Browsing” di setelan. Kemudian pengguna disarankan untuk memperbarui Google Chrome secara rutin agar tetap aman dan terlindungi.

4. Integrasi dengan Google Apps. Salah satu kepopuleran Google Chrome sendiri didapatkan dari kemudahan untuk berintegrasi dengan produk Google lainnya, misalnya Gmail. Dengan memasukkan Gmail ke Chrome, maka secara otomatis akan masuk ke aplikasi google lainnya (Google Analytics, AdSense, Google Ads, dsb).

5. Fitur Inbuilt yang kuat. Google Chrome dikenal pengguna internet yang memiliki banyak fitur canggih. Misalnya seperti PDF Viewer, yang berguna untuk membuka dan mengedit PDF secara langsung melalui Google Chrome. Atau mungkin fitur Omnibox yang berfungsi untuk membuka URL situs web dan menelusuri langsung menggunakan mesin telusur default.

Kekurangan: 

1. Penggunaan Memori dan CPU tinggi. Meski terbilang populer di kalangan web browser, namun Chrome menggunakan lebih banyak RAM dan CPU dibandingkan dengan browser lainnya. Dalam hal ini tentu akan mempengaruhi penggunaan aplikasi lain di komputer pengguna secara paralel.

2. Pilihan kustomisasi dan opsi terbatas. Jika ingin menggunakan Chrome, pastikan pengguna telah mengetahui segala kekurangannya. Sebagai contoh, Google Chrome tidak mengizinkan penyesuaian dan opsi tertentu seperti browser lain. 

Info Google Chrome: Peramban ini pertama kali dirilis pada tahun 2008 untuk Microsoft Windows, kemudian diporting ke Android, iOS, Linux, dan macOS yang menjadikannya sebagai peramban bawaan dalam sistem operasi.[14] Peramban ini juga merupakan komponen utama Chrome OS, yang berfungsi sebagai platform untuk aplikasi web.

Penemu: Larry Page dan Sergey Brin

Rilis: 2 September 2008

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menu dan Ikon Google Chrome

Menu dan Ikon Microsoft office